Islamic Studies

Iyyaka na'budu wa iyyaka nastaien

:: Memohon diselamatkan dari Akibat perbuatan Orang Yang Durhaka :: >> waiman cakrabuana


:: Memohon diselamatkan dari Akibat perbuatan Orang Yang Durhaka ::

رَبِّ نَجِّنِي وَأَهْلِي مِمَّا يَعْمَلُونَ

 

Artinya:

“Ya Tuhanku selamatkanlah aku beserta keluargaku dari (akibat) perbuatan yang mereka kerjakan’. (QS Asy-Syua’ara  (26) ayat 169)

Latin:Ilustration for Ramadhan, 08 Oktober 2005 Foto : BRR/Arif Ariadi

rabbi najjinī wa-ahlī mimmā ya’malūna

Penjelasan singkat:

≈ Nabi Luth AS diutus oleh Allah Ta’ala kepada Negri Sadum. Sementara itu masyarakat bangsa Sadum telah rusak moralitasnya, hidup tanpa pegangan petunjuk Allah. Salah satu kebejatan Bangsa Sadum dahulu adalah perilaku penyimpangan Seks yang sangat dilarang oleh Agama. Mereka menyukai sesama jenis (homoseks).

≈ Nabiyullah Luth AS mengajak mereka bertauhid, sekaligus meninggalkan perilaku menjijikan tersebut. Tetapi mereka malah mendustakan dakwah Nabiyullah. Bahkan mereka mengancam N. Luth AS untuk diusir dari negri Sadum, jika Luth AS tetap menjalankan misi dakwahnya.

≈ Nabi Luth AS telah mengingatkan mereka akan datangnya azab Allah Ta’ala, jika mereka menolak Dakwah Islam yang diselenggarakan N. Luth dan jika mereka melakukan upaya pengusiran atau bahkan pembunuhan terhadap Nabi Allah.

≈ Argumentasi-argumentasi dakwah sekaligus peringatan ancaman Allah Ta’ala malah dihadapi oleh bangsa Sadum dengan tindakan tindakan anarkis kepada para pembawa Risalah dan kebenaran Ilahy ini. Sehingga tanda tanda Adzab Allah yang akan menimpa bangsa Sadum telah nampak dan Nabi Luth AS telah mengetahui (berdasar pemberitaan malaikat) bahwa azab Allah benar benar akan datang.

≈ Sementara itu Azab Allah jika datang, tidak akan hanya menimpa orang orang yang Dzalim. Maka Nabi Luth dan beberapa orang beriman berdo’a agar terhindar dari akibat buruk bangsa Sadum.

~oOo~

wassalaam

waiman cakrabuana

Tinggalkan komentar

Information

This entry was posted on 13 Juli 2013 by in Do'A & DZIKIR.